FAKTANEWS.ONLINE,SIDRAP, — Dalam upaya memperkuat organisasi dan menjalin silaturahmi antar anggota, Kepala Kepolisian Resor Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K.,MH di dampingi Ketua PP Polri Daerah Sulsel KOMBES Pol. Purn. Drs. Yulius Tarri, MS memimpin pengukuhan dan pelantikan pengurus baru Purnawirawan Polri cabang Sidrap periode 2024-2029, hari ini (13/05/24) di Aula Parama Satwika Polres Sidrap.

Acara pengukuhan ini dihadiri Pengurus PP Polri Daerah Sulsel, Wakapolres Sidrap KOMPOL Ahmad Rosma. SH, sejumlah Pejabat Utama (PJU), Kasi, para Kapolsek jajaran, Kapolsubsektor, perwira staf dan purnawirawan Polri serta warakawuri

Dalam sambutannya Ketua PP Polri Daerah Sulsel KOMBES Pol. Purn. Drs. Yulius Tarri, MS mengatakan," tujuan organisasi ini dibentuk adalah tidak lain untuk mengkoordinir dan merangkul semua purnawirawan Polri maupun warakawuri dalam mendukung tugas-tugas Kepolisan, terus tanamkan dalam diri kita sekali Bhayangkara tatap Bhayangkara, Sekali Pejuang tetap Berjuamg," ungkapnya

Sementara Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah dan juga selaku Pembina PP Polri Cabang Sidrap menyampaikan pentingnya peran serta purnawirawan dalam mendukung kebijakan dan program kepolisian yang sedang berlangsung, serta dalam menyampaikan masukan dan pengalaman yang berharga untuk peningkatan kinerja Polri kedepannya.

"Pengurus yang baru dikukuhkan hari ini diharapkan dapat menjadi jembatan antara Polri dan masyarakat serta memberikan kontribusi positif terhadap stabilitas keamanan di wilayah Sidrap. Apalagi saat ini sudah memasuki tahapan pesta demokrasi Pemilihan kepala daerah, Mari kita bersama-sama jaga kondusifitas wilayah Kab. Sidrap," ungkap AKBP Erwin Syah.

Selain itu, beliau juga menekankan tentang pentingnya nilai-nilai kekeluargaan dan kebersamaan yang harus terus dipelihara antara anggota aktif dan purnawirawan. "Kami berharap, dengan kepengurusan baru ini, semangat kekeluargaan dan solidaritas akan semakin kuat, serta dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat luas," tambahnya

Pengukuhan pengurus baru ini periode 2024-2029 yang di ketuai oleh AKBP Purn. H. Muh. Nursaka. SH diharapkan menjadi awal dari kegiatan-kegiatan produktif yang akan dilaksanakan oleh Purnawirawan Polri cabang Sidrap dalam mendukung program-program Polri yang sedang dan akan dilaksanakan di masa yang akan datang. (*)