FAKTANEWS.ONLINE, KONAWE-- Dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) Konawe yang Ke-64, Pejabat Bupati Konawe buka Kegiatan Olahraga dan seni Senin (26/2/24)

Acara yang berlangsung di halaman apel kantor Bupati, Kelurahan Inolobunggadue,Kecamatan Unaaha, dalam suasana gerimis namun tak menyurutkan semangat Pj Bupati Konawe.

Turut dihadiri dalam acara ini, Sekda Konawe, Ferdinand Sapan beserta para pimpinan OPD, Asisten dan Kabag Lingkup Pemda Konawe.

Pekan olah raga dan seni kata
Pj Bupati Konawe mengatakan bahwa, pekan olahraga dan seni merupakan rangkaian dalam memperingati hari ulang tahun (HUT) Konawe yang Ke-64.

"Porseni ini, saya melihat sangat istimewa sekali, karena tim bola basket asal tiongkok atau china yang bekerja di salah satu perusahaan tambang terbesar di Sulawesi Tenggara, ikut ambil bagian dalam peringatan HUT Konawe" katanya.

Sebelumnya, ia menyampaikan ucapan
terimah kasih kepada Tim Bola Basket asal China tersebut, atas keterlibatan mereka dalam Porseni ini.

Jadi saya menganggap bahwa kegiatan ini luar biasa dan di hadiri oleh teman teman kita, sekali lagi sa mau katakan bahwa kegiatan pekan olahraga ini adalah salah satu rangkaian kegiatan yang paling terpenting menurut saya adalah bukan kita melihat prestasi di sini tapi kita melihat bagaimana kegembiraan kita dalam rangka HUT konawe ini.

Tentunya harapan saya marilah kita mengikuti kegiatan ini dengan penuh sportivitas, kejujuran, sehingga kt dapat menghasilkan juara juara yang benar-benar hasilnya sportif.(Q'L)